Polsek Natal Kembali Ringkus 4 Orang Usai Pesta Narkoba
Mandailing Natal | jejakkriminal.net
Kepolisian Sektor Natal kembali menangkap 4 orang laki-laki di Kamar Mandi Umum yang ada di Kelurahan Pasar I Natal pada pukul 14:00 Wib, senin (12/1/2026).
Kapolsek Natal AKP. Maraden Pakpahan,S.H saat dikonfirmasi Wartawan, dia telah membenarkan penggerebekan pesta Narkoba itu.
"Ya, kami telah menangkap 4 orang habis pesta Narkoba di Kamar Mandi Umum di Kelurahan Pasar I Natal", ucapnya.
Dijelaskannya, mereka yang telah kami amankan itu, Dendi Syahputra (28) warga Kelurahan Pasar I Natal, Amal Asri (29) warga Desa Pasar III Natal, Ahmad Said (34) warga Kelurahan Pasar I Natal, dan Musdar (54) warga Kelurahan Pasar I Natal.
Kapolsek Natal mengungkapkan, penggerebekan ini berawal informasi dari masyarakat Kelurahan Pasar I Natal yang telah resah akibat peredaran Narkoba di Kelurahan Pasar I Natal dan sering terjadi pesta Narkoba di Kamar Mandi Umum tersebut, sehingga Kapolsek Natal telah memerintahkan sejumlah Personilnya melakukan penyelidikan di lapangan, dan akhirnya pada pukul 14:00 Wib ditemukan 4 orang tersebut di TKP usai pesta Narkoba.
"Dari Penggerebekan itu, kami telah menangkap 4 orang usai pesta Narkoba, dan telah kami amankan di Mapolsek Natal berikut sejumlah alat hisap sabu-sabu sebagai barang bukti untuk penanganan lebih lanjut", sebut Maraden Pakpahan.
Lebih lanjut dikatakan Kapolsek, Terhadap 4 orang tersebut telah dilakukan Tes Urine yang dilakukan oleh Tim Medis RSUD dr. Husni Thamrin Natal dengan hasil Positif Narkoba. (Martua)



.png)
Posting Komentar untuk "Polsek Natal Kembali Ringkus 4 Orang Usai Pesta Narkoba "