Atasi Banjir, PTPN 4 Regional 1KAN Kerahkan Excavator Untuk Normalisasi Parit di Dusun 3 Desa Sidorukun

Labuhanbatu,Jejak Kriminal.Net-Manajemen PTPN4 Regional 1KAN terus memperkuat sinergi dengan pemerintahan desa.Kali ini,perusahaaan menyerahkan bantuan Excavator(alat berat,red)untuk melakukan normalisasi parit di Dusun 3 Desa Sidorukun,Kecamatan Pangkatan,Kabupaten Labuhanbatu,Sumatera Utara,pada Kamis(21/8/2025).
Langkah ini diambil menyusul keluhan warga setempat yang kerap dilanda banjir saat musim penghujan.
Kepala Desa Sidorukun Eko Saputra,SP,menyampaikan apresiasi tinggi atas kepedulian perusahaan terhadap pemerintahan desa nya.

"Kami sangat berterimakasih kepada Manajemen PTPN4 Regional 1KAN atas bantuan ini di desa kami.Dusun 3 selalu menjadi langganan banjir setiap musim hujan.Semoga normalisasi parit ini bisa mencegah banjir ke depannya,demi kenyamanan warga desa kami,"ujar Eko.

Senada dengan itu,Manajer PTPN4 Regional 1KAN Rudi Arianto,SP.MM,menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program TJSL(Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan)sekaligus tindak lanjut hasil SIA(Sosial Impact Assessment).

"Hari ini kami bersama kepala desa dan jajaran meninjau langsung proses normalisasi parit di desa sidorukun.Ini bentuk nyata sinergi perusahaan dengan pemerintahan desa setempat,sekaligus komitmen perusahaan dalam program TJSL dan SIA,"ungkap Rudi.

Harapan Rudi,"semoga kegiatan ini berjalan lancar dan memberi dampak positif bagi warga setempat,khususnya di Dusun 3 Sidorukun,"harapnya,mengakhiri.

Dengan adanya normalisasi parit,masyarakat setempat berharap genangan air yang kerap merendam pemukiman dapat segera teratasi,sehingga aktivitas warga berjalan lebih nyaman dan aman.


Penulis:
Ferdinan Frinandes Simanjuntak
(Pers Jejak Kriminal & Media Corporate)

Posting Komentar untuk "Atasi Banjir, PTPN 4 Regional 1KAN Kerahkan Excavator Untuk Normalisasi Parit di Dusun 3 Desa Sidorukun"

Ads :