Fun Run Semarakkan HUT Ke-80 PGRI di Kecamatan Natal
Mandailing Natal | jejakkriminal.net
Kegiatan rangkaian menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) ke- 80 tahun 2025 di wilayah Kecamatan Natal dimulai pada Minggu (23/11/2025).
Ketua Pengurus PGRI Kecamatan Natal, Imran Nasution, S.Pd., M.M., menyampaikan rangkaian menyemarakkan HUT PGRI ke- 80 dimulai dengan acara Fun Run yang diikuti peserta dari guru-guru di wilayah Kecamatan Natal.
Selain giat Fun Run, kata Imran, dimeriahkan dengan pertandingan-pertandingan olahraga seperti pertandingan bola volli, mini soccer, tennis meja, tarik tambang dan badminton.
"Puncak acara HUT PGRI nantinya ada pada hari Selasa 25 Nopember 2025 dan dipusatkan di Lapangan Merdeka Natal," ujar Imran Nasution.
"Dalam HUT PGRI ke- 80 kali ini kita juga menyiapkan door prize dan hadiah menarik lainnya untuk setiap perlombaan," tambah guru Olahraga ini.
Dari pantauan di lapangan, walau cuaca sedikit hujan, terlihat para peserta Fun Run yang dimulai sekira pukul 08.00 Wib tersebut diikuti dengan antusias.
Sebelumnya, rangkaian acara sambut HUT PGRI ke- 80 untuk tingkat Kabupaten Mandailing Natal ditandai dengan kegiatan Porseni dipusatkan di Batahan dan dibuka langsung oleh Bupati Mandailing Natal, H. Saipullah Nasution, S.H, M.M.
Pekan Olahraga dan Seni (Porseni) Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) diadakan di halaman MTs Swasta Nahdlatul Ulama Batahan, Jl. Lintas Batahan-Natal No. 03, Desa Sari Kenanga, Kecamatan Batahan, pada Sabtu, 22 November 2025.
Kegiatan yang berlangsung selama tiga hari ini, 21-23 November 2025, dihadiri tak kurang dari 1.500 kepala sekolah dan guru. Pertandingan di bidang olahraga mencakup voli, tenis meja, bulutangkis, dan tarik tambang. Sementara untuk seni meliputi vokal solo dan tari kreasi. (Martua)




.png)
Posting Komentar untuk "Fun Run Semarakkan HUT Ke-80 PGRI di Kecamatan Natal"