Majalengka,jejakkriminal.net
Kapolsek Jatiwangi Polres Majalengka, AKP Rudy Djunardi, M. S.H., M.H., C.P.H.R., memimpin langsung kegiatan pengamanan jalur konvoi buruh yang tergabung dalam PC SPAI FSPMI, KASPN, Selasa (30/12/2025).
Pengamanan dilakukan terhadap rombongan buruh yang berasal dari beberapa pabrik di wilayah Kecamatan Jatiwangi dan Kecamatan Palasah, Kabupaten Majalengka, yang akan berangkat menuju Jakarta untuk mengikuti aksi unjuk rasa (Unras) terkait penetapan Upah Minimum Sektoral Kabupaten (UMSK).
AKP Rudy Djunardi menjelaskan bahwa pengamanan ini bertujuan untuk memastikan kegiatan keberangkatan buruh berjalan dengan aman, tertib, dan lancar, serta tidak mengganggu arus lalu lintas maupun aktivitas masyarakat lainnya.
“Personel kami disiagakan di titik-titik strategis sepanjang jalur konvoi. Kami juga melakukan pengawalan untuk menjamin keselamatan peserta aksi dan pengguna jalan lainnya,” ujar AKP Rudy.
Dalam pelaksanaan pengamanan, personel Polsek Jatiwangi bersinergi dengan unsur terkait, serta melakukan pendekatan humanis kepada para peserta konvoi. Hingga rombongan meninggalkan wilayah hukum Polsek Jatiwangi, situasi terpantau aman, tertib, dan kondusif.
Kapolsek Jatiwangi juga mengimbau kepada seluruh peserta aksi agar tetap menjaga ketertiban, keselamatan, serta mematuhi peraturan lalu lintas selama perjalanan menuju Jakarta dan saat pelaksanaan aksi unjuk rasa.
(Kabiro)



.png)
Posting Komentar untuk "Kapolsek Jatiwangi Pimpin Pengamanan Jalur Konvoi Buruh ke Jakarta"