Tabrak Pecahan Batu, Sepeda Motor Terseret 10 Meter dan Terbakar


Jejakkriminal.net - Deli Serdang | Sepeda Motor Honda Supra BK 4334 ABJ yang dikendarai Nur Kolin (54) warga Dusun III Desa Tuntungan I Kecamatan Pancur Baru Kabupaten Deli Serdang, terbakar usai jatuh dan terseret di Jalinsum KM 17,5 Dusun IV Desa Tanjung Morawa B Kecamatan Tanjung Morawa Kabupaten Deli Serdang, Senin (19/1/2026) sekitar pukul 10.00 WIB


Informasi diperoleh, sebelumnya korban dari Dinas Sosial Kabupaten Deli Serdang berniat mau pulang ke rumahnya. Namun saat tiba di lokasi kejadian, ban depan sepeda motor yang dikendarainya menabrak pecahan Batu. Sepeda motor yang dikendarai korban oleng dan terseret hingga 10 meter. Korban mengalami luka-luka sedangkan sepeda motornya terbakar


Kapolsek Tanjung Morawa AKP Jonni H Damanik SH, MH, yang mendapat kabar turun ke lokasi kejadian bersama sejumlah personil. Saat tiba dilokasi kejadian, sepeda motor korban hangus terbakar dan masih mengeluarkan asap


Selanjutnya Kapolsek Tanjung Morawa menghubungi Satlantas Polresta Deli Serdang. Mengetahui jika korban dibawa berobat ke Klinik Tuntun, Kapolsek Tanjung Morawa bergerak kesana dan korban mengaku mau pulang ke rumah usai dari Dinas Sosial saat di lokasi kejadian ban depan sepeda motor menabrak pecahan Batu dan sepeda motor oleng hingga terseret sekitar 10 meter. (LM) 

Posting Komentar untuk "Tabrak Pecahan Batu, Sepeda Motor Terseret 10 Meter dan Terbakar"

Ads :